Sabtu, 21 Januari 2017

Selamat, Putri Indonesia Kezia Warouw Raih Kemenangan Awal di Miss Universe 2017

SAHAM DOMINO - Putri Indonesia 2016 Kezia Warouw (25), membuat catatan manis dalam perjuangannya di ajang Miss Universe Ke-65 yang sedang berlangsung di Filipina. Sesi karantina tidak hanya berlangsung di Manila, tetapi juga beberapa kota lain.

Pada Rabu dan Kamis, 18–19 Januari, 86 kontestan dibagi menjadi empat grup. Kezia termasuk dalam 29 peserta yang mengikuti aktivitas di Davao City. Grup kontestan lain berkegiatan di Batangas, Albay, dan Baguio City.

Saat mengikuti Mindanao Tapestry Fashion Show di Davao itu, penampilan dengan senyum memukau mengantar Kezia terpilih sebagai Miss Phoenix Smile.

Selain Kezia, Miss Filipina Maxine Medina dianugerahi gelar Pearl of the Phoenix dan Miss Venezuela Mariam Habach memenangi gelar Miss Phoenix Petroleum.

Special award tersebut menjadi prestasi awal Kezia dalam kompetisi itu. Sejak tiba di Manila 12 Januari lalu, perempuan kelahiran Jakarta, 18 April 1991, tersebut memang dengan mudah mencuri perhatian. Media lokal Filipina memasukkannya dalam daftar favorit.

Penampilan Kezia dalam Governor’s Ball di SMX Convention Center, Manila (16/1), menuai banyak pujian. Saat itu Kezia mengenakan gaun songket rancangan Anaz Khairunnas.

Selamat, Putri Indonesia Kezia Warouw Raih Kemenangan Awal di Miss Universe 2017

Aura Kezia memancar kuat, melebur dengan gaun indah bertajuk Dimensi Sriwijaya tersebut. Sejumlah pageant expert dan blogger menyampaikan kekaguman.

”Kezia benar-benar memukau dengan gaun songket Anaz dalam Governor’s Ball. Sangat indah dan sempurna,” tulis Nick Verreos, perancang busana dari AS yang juga pengamat kontes kecantikan. Dia memberikan skor 9,92 untuk penampilan Kezia saat itu.

Pageant coach Hector Joaquin juga memasukkan Kezia sebagai favoritnya bersama wakil Kolombia, Filipina, Thailand, dan Australia. Dia memberi Kezia nilai excellent dalam sesi swimsuit.

Setelah agenda di Davao dan kembali ke Manila, hari ini kontestan dijadwalkan menjalani fashion show, disusul Women Empowerment Night besok (22/1), lalu bertemu Presiden Filipina Rodrigo Duterte di Istana Malacanang pada Senin (23/1).

Pada penyelenggaraan kali ini, persaingan kontestan dipastikan semakin ketat. Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya yang menyaring 15 kontestan, kali ini hanya 12 kontestan.

Satu di antara 12 spot itu bakal ditempati kontestan yang meraih voting teratas Miss Universe melalui Vodi Apps yang dibuka mulai Senin, 23 Januari.

Putri K. Wardani, ketua Dewan Pembina Yayasan Puteri Indonesia, mengharap dukungan dan doa seluruh masyarakat Indonesia untuk Kezia.

”Dukung perjuangan Kezia untuk menorehkan prestasi bagi Indonesia di ajang Miss Universe 2016 dengan memberikan vote,” ujarnya.

Malam penobatan Miss Universe Ke-65 bakal dihelat di Mall of Asia, Pasay, Manila, pada Senin pagi (30/1).

Selamat, Putri Indonesia Kezia Warouw Raih Kemenangan Awal di Miss Universe 2017

0 komentar:

Posting Komentar